You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Desa Kalikur
Desa Kalikur

Kec. Buyasuri, Kab. Lembata, Provinsi Nusa Tenggara Timur

Bupati Lembata Hadiri Silaturahmi Keluarga Kalikur se-Indonesia

Administrator 13 Juni 2025 Dibaca 22 Kali
Bupati Lembata Hadiri Silaturahmi Keluarga Kalikur se-Indonesia

Bupati Lembata, Petrus Kanisius Tuaq, S.P., menghadiri acara Silaturahmi Keluarga Kalikur se-Indonesia yang digelar di Desa Kalikur, Kecamatan Buyasuri, Kamis (12/6/25). 

Kegiatan bertema “Ke Kalikur Kita Kembali” ini menjadi momentum istimewa bagi warga Kalikur dari berbagai daerah untuk mempererat tali persaudaraan sekaligus merancang arah pembangunan desa ke depan.

Dalam sambutannya, Bupati Petrus Kanisius menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Desa Kalikur dan panitia pelaksana atas inisiatif menyelenggarakan pertemuan tersebut.

“Atas nama Pemerintah Daerah, saya menyampaikan proficiat dan terima kasih. Momentum ini membangkitkan kenangan masa lalu, mengukuhkan semangat kebersamaan, dan menjadi wadah menyatukan energi serta sumber daya guna membangun Desa Kalikur,” ujar Bupati.

Ia juga menegaskan bahwa semangat gotong-royong masyarakat Kalikur di mana pun berada masih terjaga dengan baik. Menurutnya, modal kebersamaan dan solidaritas sangat penting dalam menghadapi berbagai tantangan pembangunan daerah.

“Banyak tantangan yang kita hadapi, tetapi dengan kebersamaan, kita mampu mewujudkan visi pembangunan Nelayan, Tani, dan Ternak (NTT) yang menjadi pilar utama Kabupaten Lembata,” tambahnya.

Selain menjadi ajang reuni dan nostalgia, silaturahmi ini juga dimanfaatkan sebagai ruang diskusi terkait pelestarian budaya, pengembangan pariwisata berbasis kearifan lokal, serta strategi peningkatan ekonomi desa. Sejumlah tokoh masyarakat turut memaparkan ide-ide mengenai penguatan kelembagaan adat dan pengelolaan sumber daya alam secara berkelanjutan.

Acara tersebut turut dihadiri Wakil Bupati Lembata, H. Muhammad Nasir, S.Sos., pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Lembata, Camat Buyasuri, para kepala desa se-Kecamatan Buyasuri, tokoh adat, serta ratusan tamu undangan lainnya.

untuk diketahui, Even akbar orang Kalikur ini pun di dukung oleh enam suku yang ada di Kalikur yaitu nama nama suku Leutuang, Suku Leuwerung, Suku Huniero, Suku Dapubeang, Suku Leuto’ang dan Suku Marisa.